
Kegiatan PHRI Bali | April 2020
PHRI Bali dan Relawan Pramuka Perduli menargetkan melakukan penyemprotan disinfektan terhadap kurang lebih 120 sekolah se- Bali. Hal ini untuk memperkecil potensi penyebaran Covid-19 di lingkungan tempat pendidikan itu.
Meski sekolah sudah lama tidak digunakan untuk kegiatan belajar, mengajar namun penyemprotan disinfektan tetap harus dijalankan agar orang tua tetap merasa aman jika nantinya anak-anak harus kembali belajar di ruang-ruang sekolah.
Penyemprotan ini secara merata akan dilakukan di berbagai tingkat sekolah mulai dari SD,SMP, hingga SMA dan sekolah sederajat lainnya. Semua sekolah akan di semprot, baik itu sekolah masuk zona merah ataupun hijau. Agar orang tua tidak perlu khawatir untuk datang ke sekolah nantinya,”
Seperti diketahui, sudah selama tiga bulan para siswa harus mengikuti kegiatan belajar dari rumah akibat pandemi Covid-19. Bahkan kegiatan kelulusan di sekolah-sekolah pun harus dilakukan lewat daring karena virus asal Wuhan itu.
Meski belum ada keputusan untuk siswa-siswi akan belajar di sekolah, namun kegiatan disinfeksi rutin tetap dilakukan oleh PHRI bali dan Relawan Pramuka Perduli untuk memastikan fasilitas publik sekolah bebas dari Covid-19. (*AF)